Polsek serang Polres Serang Kota, Sowan Tokoh Agama

Penaindonews.com, Kota Serang– Bhabinkamtibmas Polsek Serang Polres Serang Kota Keluahan Kaligandu Bripka Feri melakukan kunjungan silaturahim, Sowan ke ketua DKM Masjid As-Shomad yaitu ustd. Aminudin beserta perangkat Kasepuhan Link.Cinanggung Kel.Kaligandu Kec.Serang Kota Serang, Minggu (19/9/2021).

Kedatangan Bhabinkamtibmas Polsek Serang Bripka Feri untuk memperkuat silaturahmi Polri dengan tokoh agama, dan menghimbau untuk selalu menerapkan Prokes Serta agar selalu waspada terhadap orang yang tidak dikenal.

Dalam kesempatan itu, Kapolsek Serang Kompol Bambang Wibisono,S.H.,M.H melalui Bhabinkamtibas Bripka Feri mengatakan, bahwa sowan sepuh merupakan program Kapolda Banten dalam Comander Wish dengan jargon pendekar Banten.

“Silaturahmi dengan berbagai tokoh, termasuk ulama di Kelurahan Kaligandu merupakan program yang penting bagi Polsek Serang,” kata Bripka Feri.

Untuk itu, melalui kegiatan sowan sesepuh atau Ulama yang sekarang ini ketua DKM Masjid As-Shomad Kota Serang itu pihaknya bisa bersilahturahmi dengan para ulama yang ada di wilayah hukum Polsek Serang Polres Serang Kota di Kelurahan Kaligandu. Tujuan dari silaturahmi ke Ketua DKM Kaligandu, yaitu untuk mempererat jalinan silaturahmi antara ulama dan umaro guna mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Serang Kota.

Melalui kegiatan tersebut, pihaknya berharap, dapat terjalin komunikasi antara Polri, khususnya Polsek Serang Polres Serang Kota dan jajaran dengan para ulama serta tokoh masyarakat Kaligandu serta meminta doa agar Polsek Serang bisa menjalankan tugas sebaik-baiknya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *