Sekdes Yopi Koslaniyudin Monitoring Vaksinasi Warga Masyarakat Desa Parahu

Penaindonews.com, Parahu,Tangerang , – Seketaris Desa Parahu, Kecamatan Sukamulya, Kab.Tangerang memonitoring pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Massal Warga Desa Parahu Di jalan Baru Sintiong Tepatnya di Tirta Elevent ( Gajah ).selasa 21/09/2021.

Yopi Koslaniyudin Seketaris Desa Parahu saat di kompirmasi ruang kerjanya mengatakan, penerima vaksin gratis

“Sementara vaksinasi diperuntukkan bagi warga masyarakat desa parahu supaya bisa menjadi contoh bagi masyarakat lain,”ucap Yopi.

Kami selaku aparatur desa parahu selalu memberikan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak ada berita hoax, kedepannya akan dilakukan vaksinasi untuk masyarakat desa parahu.

“Seperti yang telah ditetapkan pemerintah bahwasanya masyarakat Kabupaten Tangerang pada umumnya dianjurkan untuk melakukan vaksinasi dengan bertujuan agar masyarakat Indonesia bisa lepas serta kebal dari virus covid-19 yang sedang melanda di Indonesia saat ini,”kata Yopi

“Saya selaku Sekdes desa parahu mengajak seluruh masyarakat desa parahu khususnya jangan sampai takut atau percaya pada berita hoax.

“Jika memang ada permasalahan apa saja bisa langsung bertanya ke Pemerintahan desa, supaya mendapatkan keterangan yang lebih tepat.

Apalagi terkait vaksinasi ada berita hoax tentang efek samping vaksinasi seperti demam dan lainnya semua pasti ada awal mula penyebabnya,”tandas Sekdes Parahu Yopi Koslaniyudin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *