Penaindonews.com, Walantaka, Kota serang, – Realisasi Program Pemerintah Dalam rangka percepatan vaksinasi menuju Herd Immunity, Koramil 0602-03/walantaka menggelar serbuan vaksinasi massal, bertempat di Lingkungan Ampel, Kelurahan Pengampelan Kecamatan Walantaka, kota serang. Rabu (23/12/2021).
Kegiatan vaksinasi massal ini, juga mendapat dukungan dari salah satu anggota dewan Komisi 1 DPRD kota serang, Sarnata, Dukungan atas kegiatan ini dapat di lihat dari terselenggaranya kegiatan menempati halaman rumah kediaman pribadi Anggota DPRD kota serang tersebut.
Saat di temui, Letda Dadan Ramdani, Mengatakan
Kegiatan vaksinasi massal ini dalam rangka mendukung program pemerintah pusat dan daerah menuju Herd Immunity, dengan percepatan vaksinasi.
” Hari ini kodim 0602/serang melalui Koramil 0602-03/walantaka, kembali menggelar kegiatan vaksinasi massal, tentu dalam rangka mendukung program pemerintah terkait Herd immunity, dengan pemerataan dan percepatan vaksinasi, kegiatan ini melibatkan tenaga vaksinator dari relawan Wisma Atlet, sedangkan jenis vaksin yang digunakan saat ini adalah Sinovac, dan untuk hari kami menargetkan 100 peserta sebagai sasaran, kegiatan ini berjalan dengan lancar, aman dan kondusif.” imbuh TB. Hasim.
Sementara Sarnata, Anggota Komisi 1 DPRD kota serang, menyampaikan, ” Apresiasi kepada Kodim 0602/serang dan Koramil 0602-03/walantaka, yang telah menggelar kegiatan vaksinasi massal di lingkungan Ampel ini, Kami berharap dengan adanya vaksinasi massal ini, maka masyarakat lingkungan Ampel kelurahan pengampelan khususnya terbangun kekebalan tubuh terhadap paparan covid-19, Karena kami juga merupakan bagaian dari masyarakat, tentu sangat mendukung penuh program pemerintah ini. ” Ucap Sarnata.

Masih Sarnata, ” Kami menghimbau kepada masyarakat khususnya kelurahan pengampelan kecamatan walantaka, agar tetap waspada terhadap penyebaran Covid-19, selalu menerapkan standar protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari, apalagi menjelang Natal dan Tahun Baru, yang di sinyalir dapat memicu penyebaran Covid-19. ” imbuh Beliau.
Dengan adanya vaksinasi massal, dapat memicu terjadinya kekebalan tubuh dari paparan covid-19 secara menyeluruh, dengan demikian kasus covid-19 semakin landai dan kehidupan dapat segera kembali normal.