Pendekatan Dengan Masyarakat Melalui “Yuk Ngopi Wae” dengan Tokoh Masyarakat.

Penaindonews.com, SERANG – Anggota Polsek Cikeusal Polres Serang Polda Banten melaksanakan Patroli Dialogis dan Program Commander Wish Kapolda Banten “Yuk Ngopi Wae” yang dilaksanakan oleh Kanit Reskrim Ipda Lambasa, Kanit Provos Bripka Arif dan Brigpol M. Maulana Andri pada hari Selasa (05/05/2022) Pukul 23.10 WIB di wilayah Kec. Cikeusal Kab. Serang.

Patroli Dialogis dan Sambang yang dilaksanakan oleh Anggota Polsek Cikeusal ke masyarakat dalam rangka upaya pencegahan terjadinya kriminalitas dan mengedukasi masyarakat dengan Penegakan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokoler Kesehatan sebagai pencegahan dan pengendalian Covid-19 serta mengajak masyarakat ikut Program Vaksinasi Covid-19, penjelasan AKP Humaedi. SH Kapolsek Cikeusal.

“Kami selalu memberikan pemahaman pentingnya mengadakan Siskamling dilingkungan tempat tinggal untuk menjaga keamanan dari kejahatan atau pencurian karena adanya kesempatan lingkungan tersebut sepi tidak ada orang yang mengawasi orang lain masuk ke lingkungan mereka dan tidak adanya kegiatan Siskamling serta juga kami memberikan penjelasan kepada masyarakat agar mengikuti Program Pemerintah dalam Vaksinasi Covid-19 dan harus bisa beradaptasi kebiasaan baru dengan cara mematuhi 5M guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 apalagi adanya varian baru Omicron dengan cara pencegahan menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jaga jarak, hindari kerumunan dan sebagainya agar kedepannya masyarakat mengerti ini demi kebaikan bersama.” ungkap Ipda Lambasa Nababan. SH.

Serta menyampaikan pesan pesan kamtibmas apabila terdapat hal yang menggangu kamtibmas di lingkungan segera menghubungi Bhabinkamtibmas Desa tersebut /Polsek CIkeusal.

(*/Niel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *