Pengamanan Jalur Jalan Santai Hut Desa Petir ke 81 Tahun

Penaindonews.com, PETIR – Anggota Polsek Petir Polres Serang dan Siswa Latja SPN Mandalawangi Polda Banten pada hari Minggu (13/11/2022) jam 07.30 WIB, melakukan Pengaturan Jalan Raya untuk mengamankan peserta Jalan Santai Dalam Rangka Hut Desa Petir ke 81 Tahun.

Kapolsek Petir AKP Indra Irawan menerangkan bahwa Anggota Polsek Petir diturunkan dan Siswa Latja SPN Mandalawangi Polda Banten untuk membantu kelancaran acaranya Hut Desa Petir Ke 81 Tahun, dengan acara Jalan Santai.

Kepala Desa Petir Bapak Wahyudi menjelaskan bahwa Dalam memperingati Hut Desa Petir ke 81 Tahun dengan berbagai rangakaian acara dari Istighosah Akbar, Lomba Azhan dan sampai ke acara puncatnya Jalan Santai yang diikuti oleh masyarakat Desa Petir Kecamatan Petir dengan rute Jalan Santai, starnya di depan kantor desa kemudian melewati jalan diwilayah Desa Petir dan finish kembali di depan kantor Desa Petir dengan memberikan doorprize pada peserta Jalan Santai.

“Dalam rangkaian acara Hut Desa Petir ke 81 Tahun, Polsek Petir selalu melekat acara tersebut untuk menjaga keamanan dan kesuksesan berlangsungnya acara Hut Desa Petir. Sekali lagi kami mengucapkan Selamat Hari Jadi Desa Petir ke 81 Tahun, semoga maju terus masyarakatnya dan desanya”, ungkap Kapolsek Petir.

(Humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *