Penaindonews.com, Kota serang, – Guna menambah sinergitas dan memperat jalinan silaturahmi, Camat Walantaka kunjungi Ketua LPTQ kecamatan walantaka, di Ponpes Daarul Qori’in, lingkungan Citereup rt 05 RW 12 Kelurahan Kiara, kecamatan Walantaka kota serang. Jum’at 27/01/2023.
Kedatangan camat walantaka Muslim Sholeh,di sambut langsung oleh ketua LPTQ ( Lembaga Pengembang Tilawatil Qur’an) kecamatan walantaka KH. Sugeici Muslim, juga selaku pengasuh ponpes Daarul Qori’in.
Dikatakan oleh Camat walantaka Muslim Sholeh, Dalam kunjungan ini bertujuan untuk lebih dekat dan mengenal ketua dan pengurus LPTQ kecamatan walantaka, agar lebih terjalinnya sinergitas.
” Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan terjalin nya sinergitas dan kuatnya jalinan silaturahmi, apalagi ketua LPTQ mempunyai peranan penting dalam menciptakan generasi muda yang berakhlak mulia khususnya diwilayah kecamatan Walantaka, berprestasi serta paham dan mengerti terhadap Al-Qur’an, sehingga melalui kunjungan ini pemerintah kecamatan dapat mengakomodir informasi serta mengharapkan dukungan dalam menjalankan setiap program kepemerintahan.” ungkap Muslim Sholeh.
Sementara KH. Sugeici Muslim ketua LPTQ ( Lembaga Pengembang Tilawatil Qur’an) tingkat kelurahan kecamatan walantaka, menyambut baik kedatangan camat walantaka.
” Mewakili Pengurus LPTQ kecamatan walantaka, sangat mengapresiasi atas waktu yang diluangkan camat walantaka untuk menyambangi kami pengurus LPTQ kecamatan walantaka, sehingga kita bisa saling bertukar informasi, kami LPTQ kecamatan walantaka tentu siap untuk mendukung program – program pemerintah pusat maupun daerah, terutama program pemerintah kecamatan Walantaka, semoga kecamatan Walantaka kedepannya akan lebih baik lagi di bawah kepemimpinan Camat Walantaka Muslim Sholeh. ” ungkap KH. Sugeici Muslim.