Penaindonews.com. Pesisir Barat.,- Pemerintah Pekon Suka Negara, Kecamatan Ngambur, Kabupaten Pesisir Barat menggelar gotong royong Pembersihan lingkungan Balai Pekon, lapangan Pekon hingga pengecetan ulang lapangan, yang mana dalam kegiatan kali ini dari seluruh Aparat Pekon, LHP, Lpm, Ketua Karang Taruna se Kecamatan Ngambur, KKN Unila se Kecamatan ngambur, dalam persiapan Turnamen Volly. Minggu (29/01/2023).
Kepala Pekon Matsum ( Acun ) saya mengajak kepada seluruh Masyarakat dan Pemuda dalam persiapan Turnamen Voli Ball yang akan di selenggarakan tanggal 03 Pebruari ini, agar selalu bisa jaga kebersihan dan kerukunan Lingkungan di Pekon, dengan cara menumbuhkan kebersamaan yang biasa di kenal dengan gotong royong
“Selaku pemerintah saya berharap dalam kegiatan Turnamen Voli Ball ini, agar dapat menumbuhkan rasa kebersamaan, Kerukunan dan tetap menjaga silaturahmi antara KKN Unila, Masyarakat dan Pemuda dengan Pemerintah Pekon.” Pinta Matsum
Iapun menuturkan bahwa dalam kebersamaan hingga dapat menjadi media bagi pemerintah dan seluruh masyarakat dalam penguatan rasa persatuan dan kesatuan bagi masyarakat dalam rangka meningkatkan peran aktif pemuda dalam setiap proses kegiatan kerja bakti atau gotong royong dalam persiapan Turnamen Voli Ball.
Pratin Matsum ( Acun ) berharap dengan tumbuhnya rasa persatuan maka sikap nasionalisme masyarakat secara perlahan-lahan dapat lebih meningkat dalam kebersamaan, karna kegiatan sosial seperti sangat banyak manfaat nya bilamana lingkungan bersih masyarakat akan semakin sehat.” Harapnya
Suherman selaku masyarakat Pekon Suka Negara, sangat mengapresiasi Kepala Pekon dalam kegiatan Minggu bersih, semoga kegiatan Turnamen Voli ini bisa di laksanakan dan menjalani kedekatan antar mahasiswa dari unila untuk masyarakat Ngambur yang mana dengan harapan supaya keakrapan dan kerukunan masyarakat bisa lebih baik lagi
Lanjut Suherman karna banyak hal yang bisa kita dapat dalam unsur gotong royong dalam persiapan Turnamen ini selain pekon Bersih, Pekon Indah, Pekon juga akan lebih terasa guyub nya, semoga kedepan pekon Suka Negara lebih baik kelagi dan trobosan- trobosannya yang dilaksanakan KKN Unila.”
Hikmal selaku kordinator kecamatan KKN UNILA, Dalam sejauh persiapan voly ball ini Alhamdulillah sudah cukup baik dikarenakan dari anak KKN,karang taruna dan aparatur desa suka Negara, itu sangat antusias sekali dalam persiapan ini khususnya saya selaku korcam bangga dengan aparat dan masyarakat kecamatan Ngambur ini.
” ketika ada kegiatan KKN Kecamatan, Aparatur pemerintahan benar-benar membantu kegiatan kita ini, kenapa kami melaksanakan voly ball ini di Pekon Suka Negara karena di sukanegara masih sedikit kurang aktif voly ball tersebut.”
Lanjut Hikmal harapan kami mudah-mudahan kegiatan ini berjalan dengan lancar dan bisa menjadi momen terbaik sehingga voly ball di setiap Pekon selalu aktif dan bisa membawa nama Kecamatan Ngambur yang menjadi lebih aktif dalam segala apapun saya terimakasih kepada Aparatur Pemerintah,karang taruna dan masyarakat Kecamatan Ngambur, wabil khusus Kepala Pekon Suka Negara Matsum ( Acun ). ( EDI WIJAYA )