Kepsek UPT SDN Ciruas 5 Apresiasi Warga Berikan Bantuan Urukan Tanah Untuk Pemerataan Halaman


Penaindonews.com, Ciruas , kabupaten serang, – Kepala sekolah (Kepsek) UPT SDN Ciruas 5, Hanapi, memberikan apresiasi atas bantuan dari warga berupa tanah urukan untuk pemerataan halaman sekolah sebanyak 15 Truk, hal tersebut di ketahui saat adanya kunjungan awak media ke lokasi sekolah UPT SDN Ciruas 5 kompleks BCP2 desa ranjeng, kecamatan Ciruas, kabupaten serang. (Kamis 18/07/2024).

Aris, selaku warga yang memberikan bantuan tanah urukan sebanyak 15 Truk tersebut, menjelaskan bahwa dirinya cukup perihatin atas kondisi lingkungan sekolah SDN Ciruas 5 terutama terkait halaman yang belum rata sehingga menghawatirkan terjadi sesuatu hal bila anak-anak bermain di lokasi tersebut, bahkan kurang elok bila di lihat.

” 15 truk tanah urukan ini adalah murni bantuan saya pak, karena saya sangat prihatin melihat kondisi lingkungan sekolah terutama halaman, dengan bantuan pemerataan ini di harapkan lingkungan jadi lebih baik , terutama aman bagi anak-anak bila sedang bermain, karena ini lingkungan halaman sekolah, saya berniat bilamana ada rizki akan terus membantu untuk pembangunan di sekolah ini apalagi saya tinggal berada tidak jauh dari lokasi sekolah ini. ” Ucap Aris saat di temui.

Hanapi, selaku kepala sekolah SDN Ciruas 5, menyampaikan, apresiasi atas bantuan warga yang telah peduli terhadap kondisi lingkungan sekolah.

” Terimakasih atas bantuan pak Aris sebanyak 15 truk tanah urukan untuk pemerataan halaman sekolah, semoga dengan bantuan dari warga dan dinas terkait, kondisi sekolah ini menjadi lebih baik lagi, mengingat masih banyak hal yang perlu di benahi untuk kelayakan di SDN Ciruas 5 ini.” Ucap Hanapi.

Masih Kepsek, kami berharap pemerintah kabupaten serang terutama dinas pendidikan dapat lebih memperhatikan kondisi SDN Ciruas 5 ini, terutama kaitan Penambahan Ruang Belajar, Pagar sekolah dan paving blok, karena kebutuhan tersebut sangat mendesak dan menjadi prioritas. ” Imbuh Hanapi.

Melihat kondisi SDN Ciruas 5, ketua DPD LSM PENJARA PN Provinsi Banten, Rachmat Suteja, menegaskan bahwa hal ini perlu menjadi atensi dan perhatian khusus pemerintah kabupaten serang terutama dinas pendidikan kabupaten serang, mengingat kebutuhan ini sangat di perlukan dan sifatnya prioritas , ini demi kenyamanan dan kelancaran proses belajar mengajar dan keberlangsungan pendidikan khususnya di kabupaten serang. ” Tegas nya.

Melihat antusias para peserta didik dan orang tua , di harapkan pemerintah dan Dinas terkait dapat pokus dalam memperhatikan kebutuhan prioritas SDN Ciruas 5 tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *