Penaindonews.com, kota serang, – Kegiatan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio yang dilaksanakan oleh Dinas kesehatan Kota Serang, melalui pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) Walantaka yang dilaksanakan dikelurahan nyapah disambut antusias warga. Pemberian vaksin ini dilakukan sebagai upaya, dalam memberantas penyebaran penyakit Polio yang menyerang pertumbuhan anak Balita dan Batita. Kegiatan ini selenggarakan dinas Provinsi Banten, tindaklanjuti dari Dinas kesehatan Pusat. ( Senin/29/07/2024 )
Kegiatan yang bertempat dikantor kelurahan Nyapah ini, dihadiri, camat Walantaka Muslim sholeh, Dinkes kota serang M.Yamin, kepala Puskesmas Nuramang, kepala kelurahan nyapah Aminudin beserta stafnya. Koramil Walantaka yang diwakili oleh serda priyatno, Babinsa kelurahan Nyapah Serda Joko, serta Mahasiswa dari Universitas Bina Bangsa (UNIBA) dan peserta PIN Polio warga dikelurahan Nyapah.
Dalam kesempatan ini kepala kelurahan Nyapah Aminudin menyampaikan
” Saya sangat senang, melalui kegiatan PIN Polio yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kota serang. Yaitu, berupa pemberian vaksin Polio kepada anak-anak usia 0-7 tahun 11 bulan 29 hari dilingkungan masyarakat kami, agar anak-anak tersebut khususnya dilingkungan kelurahan Nyapah, terhindar dari penyakit Polio. dengan jumlah peserta yang hadir berjumlah 300 peserta. Ungkapnya.
Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat (PUSKESMAS) walantaka Nuramang menyampaikan, ” Kegiatan PIN Polio ini dilakukan sebagai upaya pencegahan terhadap penyebaran penyakit polio, yang rentan menyerang anak-anak dibawah usia 7 tahun, PIN Polio sebagai bentuk upaya keseriusan dari Dinas kesehatan untuk mencegah penyebaran penyakit polio, karena sudah ada kasus yang masuk katagori KLB (Kejadian luar biasa), kami berharap agar masyarakat lebih aktif dalam memeriksa kesehatan anak-anaknya , melalui Posyandu atau pusat kesehatan lain yang ada dilingkungannya. ” Ungkap Nuramang.
Aminudin juga berharap kepada masyarakatnya, agar turut berpartisipasi untuk mensukseskan program yang di canangkan pemerintah yaitu Pekan Imunisasi Nasional Polio, sehingga kedepannya tidak ada lagi kasus penderita penyakit polio khususnya di wilayah kelurahan Nyapah. Tutup nya.
Sementara camat Walantaka Muslim Sholeh, mengapresiasi kepada para petugas kesehatan yang telah melaksanakan kegiatan Pekan Imunisasi Nasional Polio di wilayah kecamatan Walantaka walantaka.
” kami selaku pemerintah kecamatan walantaka, sangat mengapresiasi kepada pemerintah pusat maupun daerah, terutama Petugas kesehatan yang telah melaksanakan kegiatan Pekan Imunisasi Nasional Polio di wilayah kecamatan Walantaka, kepada masyarakat agar turut mendukung dan mensukseskan program yang telah di canangkan pemerintah tersebut, untuk di ketahui bahwa kegiatan Pekan Imunisasi Nasional Polio, akan di laksanakan dua tahap, yaitu tahap pertama 23-29 Juli 2024, dan tahap kedua 06-12 Agustus 2024, untuk itu kepada masyarakat kecamatan walantaka yang mempunyai anak usia 0-7 tahun 11 bulan 29 hari agar dapat membawa anak-anak nya kepusat kesehatan terdekat untuk mendapatkan imunisasi polio. Ucap Muslim Sholeh.
Secara keseluruhan kegiatan berjalan dengan lancar dan sukses serta mendapatkan antusias dari masyarakat.
(badri)