Personil Polsek Walantaka dan Anggota TNI 0602-03/Walantaka, Gencar Salurkan Bantuan

Penaindonews.com, Kiara , Kota Serang, – Personil Polsek Walantaka bersama Anggota TNI dari koramil 0602-03/Walantaka, Gencar melakukan monitoring dan penyaluran bantuan berupa sembako beras kepada warga terdampak Covid-19, hal ini dapat di lihat ketika penyaluran bantuan kepada warga Komplek Graha Rinjani, Kelurahan Kiara, Kecamatan Walantaka , Kota Serang, pada Senin sore (02/08/2021).

Sebanyak 20 paket bantuan di serahkan langsung oleh Anggota Polsek Walantaka Bripka Hambali selaku Bhabinkamtibmas, bersama Anggota TNI Koramil 0602-03/Walantaka Koptu Afendi, sebagai babinsa kelurahan kiara, bantuan di terima langsung oleh warga komplek perumahan graha rinjani.

Bripka Hambali , menyampaikan,” Bantuan ini bentuk kepedulian kami TNI-Polri kepada masyarakat yang terdampak akibat mewabahnya Pandemi Covid-19, sehingga membuat perekonomian masyarakat menjadi lemah, dengan bantuan ini , kami berharap dapat meringankan beban masyarakat , terutama dalam masalah ekonomi keluarga, walau bantuan ini belum maksimal namun setidaknya dapat meringankan beban.” ungkap Hambali .

Senada dengan Hambali, Koptu Afendi, menambahkan, ” Semoga bantuan ini bermanfaat dan tepat sasaran, untuk percepatan penanganan covid-19, kami berharap warga dapat terus menerapkan standar protokol kesehatan, dengan selalu menggunakan masker, membiasakan diri untuk mencuci tangan, tidak berkerumun, menjaga jarak serta mengurangi mobilitas bepergian bila tidak penting. ” imbuh Afendi.

Personil Polsek Walantaka dan Anggota TNI 0602-03/Walantaka, Gencar Salurkan Bantuan

Sementara Heri, selaku ketua RT 05, mewakili warga, menyampaikan, ” Apresiasi kepada TNI-Polri, yang telah memberikan bantuan kepada warga komplek perumahan graha rinjani, bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi  ditengah mewabahnya Pandemi Covid-19 ini, dan kami siap bersama pemerintah dalam upaya pencegahan dan percepatan penanganan covid-19, dengan menerapkan standar protokol kesehatan.” Ucap beliau.

Penyaluran bantuan ini di saksikan oleh ketua RT 04 Hendrik, ketua RT 03 Toni, ketua RT 05 Heri, dan perwakilan RT 06 Apriani, kegiatan berjalan lancar dengan menerapkan standar protokol kesehatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *