Camat Walantaka komitmen Raih Hasil Yang terbaik Dalam MTQ XIII Tingkat Kota Serang

Penaindonews.com, Kota serang,- Camat Walantaka, Muslim Sholeh, berkeyakinan akan meraih nilai terbaik dalam Kegiatan Perlombaan MTQ XIII tingkat kota serang tahun 2025, Hal tersebut berdasarkan pada tingkat kemampuan dari masing-masing peserta yang di delegasikan oleh pemerintah kecamatan walantaka untuk turut serta dalam perlombaan MTQ XIII tingkat kota serang, yang di gelar di kecamatan Curug, kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari yaitu pada tanggal 14,15 dan 16 Pebruari 2025.

” Kami sebagai pemerintah dan masyarakat kecamatan walantaka, tentu sangat mendukung atas terselenggaranya kegiatan perlombaan MTQ XIII Tingkat Kota Serang 2025, kami juga turut ambil bagian dalam kegiatan ini dengan mengirimkan para peserta MTQ dari wilayah kecamatan Walantaka, terkait dengan hasil jelas kami serahkan sepenuhnya dengan dewan hakim, namun yang pasti para peserta dari kecamatan walantaka akan menampilkan yang terbaik, semoga upaya yang maksimal ini dapat membuahkan hasil yang baik. ” Ungkap Muslim Sholeh saat di temui di sela kegiatan pembukaan MTQ XIII Tingkat Kota Serang.

MTQ XIII Tingkat Kota Serang tahun 2025, bertindak sebagai tuan rumah adalah kecamatan Curug, acara di buka dan di resmikan langsung oleh PJ walikota serang Nanang Saifudin,  untuk perlombaan MTQ XIII Tingkat Kota Serang 2025, kali ini mengangkat tema ” Membangun Generasi Al-Qur’an, Menumbuhkan Masyarakat Berkualitas, ” kegiatan ini di ikuti oleh perwakilan dari 6 kecamatan se-kota serang.

Dalam pembukaan MTQ XIII Tingkat Kota Serang tersebut, kecamatan Walantaka turut serta dalam pawai ta’aruf MTQ XIII Tingkat Kota Serang tahun 2025 dengan melibatkan anggota Defile sebanyak 80 orang, terdiri dari Camat walantaka Muslim Sholeh, bersama Sekmat walantaka Roni Rohimat berserta para kasi dan stap kecamatan, Unsur muspika kecamatan diantaranya Kapolsek walantaka AKP Doelhak bersama Danramil Walantaka kapten INF Rokhim, kepala KUA, kepala kelurahan se-kecamatan walantaka, ketua TP-PKK kecamatan Walantaka Tini muslim bersama para kader, serta para tokoh agama dan masyarakat.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut di Tribun utama, PJ walikota serang, H.Nanang Saifudin bersama sejumlah pejabat kota serang, Ketua DRPD kota serang H.Muji Rohman, serta  pejabat dari Pemprov Banten, ketua LPTQ kota serang dan sejumlah tamu undangan, pembukaan MTQ XIII Tingkat Kota Serang di tandai dengan penekanan tombol sirine, selanjutnya kegiatan juga di isi dengan sejumlah penampilan musik islami, dan penyerapan bantuan kepada anak yatim piatu, secara keseluruhan kegiatan berjalan dengan lancar dan mendapat antusias dari masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *