penaindonews.com, Polsek Walantaka, – Kapolsek walantaka Polres serang kota polda banten, menghadiri Penyambutan Mahasiswa Poltekkes Kemenkes banten yang akan Peraktek kerja lapangan (PKL) Terpadu di wilayah kerja Puskesmas walantaka, kegiatan bertempat di ruang aula kantor kecamatan walantaka, senin (15/03/2021).
Hadir dalam kegiatan ini, Sekmat walantaka, Direktur Poltekes kemenkes Banten, Kabid pembiayaan dinkes Kota serang, Kapolsek walantaka, Anggota Koramil 0217/ walantaka, Kepala Puskesmas dan Kepala TU puskesmas walantaka, seklur 9 kelurahan , perwakilan mahasiswa peserta PKL dan tamu undangan.
Kapolsek Walantaka, Akp.Sudibyo, menyampaikan, ” Hari ini menghadiri kegiatan penyambutan mahasiswa Poltekkes Kemenkes yang akan melaksanakan kegiatan PKL terpadu di wilayah kerja puskesmas walantaka yang menjadi wilayah hukum polsek walantaka , Kehadiran kami kepolisian sektor walantaka di sini adalah sebagai bentuk dukungan kepada mahasiswa yang akan melaksanakan kegiatan PKL di wilayah hukum Kami.” ungkap beliau.
lanjut Sudibyo, ” kegiatan PKL ini sangat di butuhkan di wilayah walantaka, semoga dengan kehadiran para mahasiswa Poltekes kemenkes banten di sini dapat memberikan sesuatu yang baik dan positif bagi masyarakat kecamatan walantaka , terutama terkait kesehatan masyarakat dan pandemi covid-19.” imbuh beliau.
kegiatan berjalan lancar dan menerapkan standar protokol kesehatan.