Gelar Pelatihan Jurnalistik, Eksponen Pemuda Hadirkan Ketua MOI Pandeglang

Penaindonews.com, Pandeglang – Eksponen Pemuda Cikeusik menggelar pelatihan jurnalistik Dasar untuk para pemuda Pandeglang, Sabtu (1/5). Sebanyak 25 orang peserta dari berbagai Organisasi Kepemudaan mengikuti kegiatan yang diadakan di salah satu rumah Makan daerah Kawasan Wisata Bendungan Cikoncang, Kabupaten Pandeglang.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Hadi Isron, Ketua Perkumpulan Media Online Indonesia (MOI) Kabupaten Pandeglang dan Sohib Abdul Malik, Pimpinan Redaksi Barometer Banten.

Hadi Isron dalam pemaparannya menyampaikan gambaran dasar mengenai jurnalistik. ia mengenalkan para peserta tentang jurnalistik benar-benar dari dasarnya. Dari cara berkomunikasi, teknik menulis, sampai akhirnya menjadi sebuah berita yang layak dibaca khalayak umum.

“Membuat berita itu bukan hanya sekedar menulis, karena wartawan juga harus menjadi seolah pembacanya dan terpenting perhatikan selalu kode etik jurnalistik dan ingat selalu menulis dengan jujur sesuai dengan fakta yang terjadi” ujar Hadi Isron.

Sementara itu Sohib Abdul Malik berharap pasca mendapatkan bekal dasar jurnalistik peserta mampu membuat berita yang baik dan benar. “Jangan pernah takut menulis berita, karena jurnalis itu dilindungi oleh undang-undang pers. Akan tetapi, saat menulis berita kaitan dengan persoalan hukum, kita harus kedepankan azas praduga tak bersalah”. katanya

“Apa yang saya sampaikan kepada kawan-kawan peserta pelatihan jurnalistik adalah pengalaman pribadi, semoga ini menjadi pelajaran buat kita semua” lanjut Sohib.

Ditempat yang sama dalam keterangannya Iman Hermawan Ketua Pelaksana Pelatihan Jurnalistik mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu program utama Eksponen Pemuda Cikeusik.

Iman melanjutkan, Kegiatan sendiri terlaksana berkat dukungan MOI Kabupaten Pandeglang, Komunitas Mata Kita, beberapa Perusahaan Media Online yang ada di Pandeglang dan Agus Sopyan, Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Pandeglang.
(Haris Ranau)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *