Dukung Program Pemerintah, Puskesmas Kalodran, Buka Gerai Vaksinasi di Terminal Pakupatan

Penaindonews.com, Kota serang, – Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait percepatan penanganan covid-19 dengan pemerataan vaksinasi terutama pada lansia, Petugas kesehatan puskesmas kalodran secara bergiliran bertugas untuk memberikan Vaksinisasi, saat ini berada di lokasi terminal bus Pakupatan kota serang. Rabu (26/04/2022).

Tampak bertugas di lokasi, Kepala puskesmas kalodran Nuramang bersama stap tenaga kesehatan Puskesmas kalodran, terlihat di lokasi banyak warga yang berdatangan untuk melakukan vaksinasi terutama Booster karena menjadi ketentuan dan syarat bagi warga yang ingin mudik pada hari raya idul Fitri 1443H/ 2022 M.

Saat ditemui, Oleh awak media Penaindonews.com, Kepala puskesmas kalodran, mengatakan Untuk saat ini petugas dari puskesmas kalodran yang bertugas untuk melayani kepentingan warga terkait vaksinasi baik tahap 1,2 maupunke-3 (booster).

” Untuk saat ini kami dari petugas kesehatan puskesmas kalodran yang bertugas dalam memberikan vaksinasi atau vaksinator, Alhamdulillah antusias warga cukup baik dalam mengikuti program vaksinasi ini, terutama Booster yang menjadi persyaratan mudik lebaran.” ucap Nuramang.

Dukung Program Pemerintah, Puskesmas Kalodran, Buka Gerai Vaksinasi di Terminal Pakupatan

lebih lanjut,. Nuramang menegaskan agar warga selalu berada pada disiplin prokes, dan segera untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 digerai-gerai terdekat, mengingat status kota serang terutama kecamatan walantaka masih di level-3, dengan adanya pemerataan vaksinasi Covid-19, sehingga dapat tercipta kekebalan tubuh secara komunal dari terpaan wabah Covid-19 terutama varian baru Omicron. ” imbuh Nuramang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *