Penaindonews.com, Pengampelan , Kota serang, – 97 rumah warga , satu masjid dan satu musholla serta satu bangunan sarana pendidikan Paud mengalami kerusakan akibat di hantam angin puting beliung dan hujan deras di wilayah lingkungan Jelalang kelurahan pengampelan kecamatan walantaka, kota serang, Senin sore ( 16/05/2022) sekira pukul 17″30 wib.
Dari data yang dapat di akomodir dari Kepala kelurahan Pengampelan Asrori, ada 3 warga korban bencana tersebut dengan kondisi patah tulang dan luka-luka, serta satu unit kendaraan roda empat dan satu unit kendaraan roda dua yang mengalami kerusakan, di samping hal tersebut ada satu masjid, satu musholla dan satu sarana pendidikan Paud yang mengalami kerusakan akibat puting beliung tersebut.
Masih Asrori, angin puting beliung tersebut, terjadi sekira pukul 17″30 wib, di 5 lokasi pada lingkungan Jelalang diantaranya di RT 11, 12, 13 , 30 dan RT 31, dengan total kerusakan 97 rumah, 1 masjid, satu musholla dan satu Paud, adapun yang mengalami rusak berat sekitar 5 rumah, dan yang lainnya rusak ringan. ” ungkap beliau.
Menanggapi bencana tersebut, walikota serang Syafruddin bersama para pejabat kota serang langsung menuju lokasi untuk memantau situasi dan mendata jumlah kerugian sementara, disamping itu menyalurkan bantuan berupa makanan siap saji, obat-obatan, sembako beras sebanyak 3 ton, perlengkapan kebersihan dan memberikan bantuan secara pribadi uang sebesar 10 juta rupiah untuk biaya gotong royong warga.
Terkait tindak lanjut mengenai bantuan, walikota serang Syafruddin, mengatakan yang tidak bisa di perbaiki oleh warga akan di tindak lanjuti oleh pemerintah kota serang melalui dinas terkait, dan akan berkoordinasi dengan pihak kelurahan dan kecamatan walantaka.
Sementara, camat walantaka Karsono, menjelaskan, beliau langsung menuju lokasi setelah menerima informasi terjadinya bencana, dan melakukan tindakan pertama dengan menghubungi TAGANA dan BPBD kota serang untuk melakukan pembersihan dan pemotongan pohon yang menimpa rumah warga, selain itu camat langsung menyalurkan bantuan bersama kepala kelurahan Pengampelan sebagai respon cepat terhadap warga yang terdampak bencana.
Selain menghubungi Pemerintah kota serang dan Dinas terkait guna penanganannya tanggap bencana, pihak kecamatan walantaka dan kepala kelurahan Pengampelan menghubungi pihak PLN untuk mengantisipasi terjadi konsleting listrik dan upaya penerangan akibat terputus nya instalasi listrik akibat tertimpa pohon tumbang yang terkena imbas angin puting beliung.
Tampak hadir di lokasi, Selain walikota serang bersama pejabat kota serang, Camat Walantaka Karsono bersama sekmat walantaka Mahfudz, kepala kelurahan Pengampelan Asrori, Danramil Walantaka Kapten ARM Siswoyo, bersama anggota, Personil Polsek Walantaka, ketua RT, RW dan tokoh masyarakat, sampai berita ini di lansir untuk data pasti kerugian masih dalam pendataan, sementara warga yang mengalami patah tulang dan luka-luka sudah mendapat penanganan dari Petugas puskesmas walantaka dibawah pengawasan Enong Suhaeti selaku kepala puskesmas walantaka.

Darun selaku ketua RW 04 didampingi oleh para RT, mengapresiasi atas respon cepat pemerintah kelurahan, kecamatan dan Pemkot serang yang telah melaksanakan tindakan pertolongan dan penanganan serta penyaluran bantuan kepada warga yang terdampak bencana puting beliung.
” kami mewakili warga yang terdampak musibah, sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas respon cepat dan tanggap cepat, pemerintah kota serang, pemerintah kecamatan walantaka dan pemerintah kelurahan pengampelan, yang mana langsung kelokasi untuk memberikan bantuan.” ungkap Darun.
Dilokasi kejadian tampak warga sedang sibuk bahu membahu untuk membersihkan puing-puing, dan memperbaiki atap rumah warga yang terdampak angin puting beliung.