Penaindonews.com, Pageragung, Kota serang, – Dalam rangka meningkatkan kualitas dan kemampuan kerja para kader PKK di wilayah kecamatan Walantaka, Ketua TP-PKK kecamatan Walantaka gelar rapat koordinasi dan Evaluasi, kegiatan berlangsung di Aula kantor kelurahan pageragung. senin 28/10/2024.
Hadir dalam kegiatan ini, Ketua TP-PKK kecamatan walantaka Tini muslim bersama para pengurus, zumrotul ismiyah ketua TP-PKK kelurahan pageragung bersama para kader, dan Pembina PKK kelurahan Pageragung Muhammad Napirin, berserta ketua TP-PKK se-kecamatan walantaka dan para kader.
Di sampaikan oleh ketua TP-PKK kecamatan walantaka, Tini muslim, bahwa kegiatan Rapat Evaluasi dan koordinasi sudah menjadi kegiatan rutin bulanan dalam rangka meningkatkan kwalitas kerja serta mengakomodir informasi.
” Kami TP-PKK kecamatan walantaka, hari ini melaksanakan kegiatan rapat evaluasi dan koordinasi, kegiatan ini sudah menjadi kegiatan rutin setiap bulan, dalam rangka memberikan pembinaan dan mengevaluasi kinerja para kader, yang tujuan nya adalah untuk meningkatkan kwalitas kerja para kader, di samping itu untuk mengakomodir informasi baik terkait permasalahan dalam melaksanakan program pokok PKK, serta menentukan program kerja kedepan dan merencanakan inovasi agar 10 program pokok PKK dapat terealisasi secara maksimal. ” Ungkap Tini Muslim.
Sementara, zumrotul ismiyah, ketua TP-PKK kelurahan pageragung, mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan rapat evaluasi dan koordinasi di kantor kelurahan pageragung.
” Kami sangat mengapresiasi kepada ketua TP-PKK kecama0⁰tan walantaka berserta para pengurus, yang telah melaksanakan kegiatan rapat evaluasi dan koordinasi di wilayah kelurahan pageragung, melalui momentum pembinaan dan rapat ini, kami berharap para kader PKK kelurahan Pageragung khususnya dapat terus berinovasi dan meningkatkan kualitas kerja dalam memberikan pelayanan88 terbaik kepada masyarakat, terutama dalam merealisasikan 10 Program Pokok PKK. ” Tutur zumrotul ismiyah.
Dalam rapat tersebut di awali dengan pengajian terlebih dahulu selanjutnya dibahas berbagai topik, mulai dari hal terkait pembinaan keluarga, bina remaja dan anak-anak, hingga pembahasan percepatan penanganan stunting dan Pedoman Dalam PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat), terkait administrasi dan hal lain yang berkaitan dengan 10 program pokok PKK, kegiatan juga di isi dengan penyampaian materi dan tanya jawab, secara keseluruhan kegiatan berjalan dengan lancar.