Kades Gunung Kaler Cecep HS Dampingi PJ Bupati Tangerang dan Camat Gunung Kaler Tinjau Jembatan Segrok

Penaindonews.com, Tangerang – Kepala Desa Gunung Kaler, Cecep HS, mendampingi Penjabat (PJ) Bupati Tangerang, H. Andi Ony Prihartono, dan Camat Gunung Kaler, Kurnia S.STP., M.Si., dalam kegiatan pengecekan Jembatan Segrok, Selasa 26/11/2024.

Kunjungan tersebut bertujuan untuk memastikan kualitas pembangunan jembatan yang baru saja selesai dikerjakan.

Jembatan Segrok, yang menjadi akses penting bagi warga desa gunung Kaler dan sekitarnya, kini berdiri kokoh setelah melalui proses pembangunan yang diharapkan dapat meningkatkan mobilitas dan perekonomian masyarakat sekitar. PJ Bupati Andi Ony Prihartono memberikan apresiasi atas kerja sama pemerintah desa dan kecamatan dalam mengawal proyek ini hingga selesai.

“Kami ingin memastikan bahwa pembangunan ini telah sesuai dengan standar dan kebutuhan masyarakat. Jembatan ini merupakan infrastruktur vital bagi warga Gunung Kaler,” ujar H. Ony.

Sementara itu, Kades Gunung Kaler, Cecep HS, menyampaikan rasa syukur atas rampungnya pembangunan jembatan tersebut. Ia juga mengungkapkan harapannya agar infrastruktur ini dapat dijaga dengan baik oleh masyarakat.

“Alhamdulillah, jembatan ini sudah selesai dan bisa digunakan. Semoga manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh warga. Kami juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama merawatnya agar tetap berfungsi dengan baik,” ucap Cecep HS.

Camat Gunung Kaler, Kurnia S.STP., M.Si., menambahkan bahwa pihak kecamatan akan terus memantau perkembangan infrastruktur di wilayahnya untuk memastikan keberlanjutan manfaatnya bagi masyarakat.

Dengan selesainya Jembatan Segrok, diharapkan warga dapat lebih mudah mengakses berbagai fasilitas publik, seperti pasar, sekolah, dan layanan kesehatan, serta mendorong pertumbuhan ekonomi di wilayah Gunung Kaler.

( Mugiri )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *