Penaindonews.com, Walantaka, -Ormas Laskar pendekar banten sejati (Lapbas) berikan makanan takjil dan masker pada pengguna jalan ciruas – petir, tepatnya di depan mako polsek walantaka kota serang Banten, minggu (25/04/2021).
Kegiatan yang langsung di komandoi ketua DPAC Lapbas Walantaka ini, berjalan dengan lancar, aman dan kondusif , serta mendapat antusias warga dan dukungan personil polsek walantaka.
ketua DPAC Lapbas walantaka, Deka wahyudi, menyampaikan, ” Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kecintaan kami kepada masyarakat khususnya warga kecamatan Walantaka wilayah kerja kami,walaupun belum seberapa yang dapat kami berikan dan sumbangsikan, namun setidaknya kami sudah memulai pergerakan dalam memberikan contoh bagiamana pentingnya saling berbagi, dan mendukung program pemerintah terkait percepatan penanganan covid-19 dengan pembagian masker dan sosialisasi terkait prokes.” ungkap Deka.
selanjutnya, Mulyani , perwakilan anggota Lapbas DPAC walantaka , menambahkan, ” Terkait dana anggaran untuk persiapan takjil dan masker ini, kami dapatkan dari iuran anggota, ini merupakan bentuk kesolidan tim dan kerjasama guna memberikan yang terbaik bagi masyarakat, kami lapbas adalah bagian dari masyarakat, berkarya dan bekerja untuk masyarakat, Lapbas DPAC walantaka siap memberikan yang terbaik untuk masyarakat walantaka khususnya.” tegas Mulyani.
kegiatan yang di inisiasi DPAC lapbas Walantaka ini, mendapat dukungan dari personil polsek walantaka, terlihat adanya keterlibatan personil dalam pembagian takjil dan masker kepada pengguna jalan. kegiatan berjalan lancar, aman dan tertib.