Sekolah Pembelajaran Tatap Muka Dibuka, Polsek Balaraja Tinjau Pelaksanaan Prokes

Penaindonews.com, BALARAJA – Personel Polsek Balaraja Polresta Tangerang Polda Banten melaksanakan kegiatan peninjauan pelaksanakan protokol kesehatan di SMAN 19 Kabupaten Tangerang di Balaraja yang sudah melaksanakan aktivitas pembelajaran tatap muka, Senin (6/9/2021).

Peninjauan itu untuk memastikan pihak sekolah menerapkan protokol kesehatan dengan ketat dan teratur. Kegiatan peninjauan itu pun sebagai langkah tindak lanjut atensi Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro, SH, SIK, MSi.

Kapolsek Balaraja Kompol Gede Prasetia Adi Sasmita, SIK menerangkan, pada kegiatan itu Kanit Binmas Polsek Balaraja Ipda Bambang berdialog dengan Wakil Kepala Sekolah Ahmad Gojali, M.Pd, dan Ketua Satgas Covid-19 SMAN 19 Kabupaten Tangerang Sukhaemi Said

Dari keterangan wakil kepala sekolah dan ketua satgas, didapat informasi bahwa SMAN 19 Kabupaten Tangerang di Balaraja telah melaksanakan kegiatan pembelajaran tatap muka sejak Senin (6/9/2021).

“Dari keterangan yang kami dapat, pembelajaran tatap muka dilaksanakan berdasarkan Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten.nomor : 800/1095 /Dindikbud/2021 tgl 02 September 2021, dengan catatan wajib menerapkan protokol kesehatan secara ketat terhadap peserta didik,” terang Adi.

Adi melanjutkan, pihak sekolah menerapkan pembelajaran tatap muka dengan konsep pembatasan kapasitas. Setiap kegiatan pembelajaran tatap muka hanya diikuti maksimal oleh 50 persen siswa. Sementara 50 persen siswa lainnya belajar secara daring. Skema itu dilakukan secara bergantian.

“Sekali jam pertemuan pembelajaran yang tadinya 45 menit, dikurangi menjadi 25 menit,” tambah Adi.

Selain itu, pihak sekolah juga sudah menyiapkan segala fasilitas protokol kesehatan seperti hand sanitizer, thermo gun atau alat ukur suhu badan, tempat cuci tangan di tiap ruang kelas, dan alat penyemprot disinfektan.

“Juga sudah ada pamflet imbauan disiplin protokol kesehatan dan persediaan masker,” tandas Adi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *