Tim Pembina LRLA Kecamatan Walantaka, Monitoring kesiapan Kelurahan Kiara Hadapi Perlombaan LRLA

Penaindonews.com, Kiara, Kota serang,- Untuk mengetahui sejauh mana kesiapan kelurahan Kiara dalam berpartisipasi untuk persiapan perlombaan lingkungan resik lan aman (LRLA) tingkat kota serang, Tim pembina kecamatan Walantaka, melaksanakan pemantauan dan monitoring. Senin (20/06/2022).

Kegiatan monitoring ini dipimpin oleh Sekmat Walantaka Machfud dan di dampingi oleh kasi trantib kecamatan Walantaka Baihaki, Kedatangan tim disambut oleh kepala kelurahan Kiara bersama sekretaris kelurahan dan para ketua RT, RW dan kader serta warga lingkungan.

Sekmat Walantaka Machfud, mengatakan kegiatan monitoring ini dalam rangka pembinaan dan Memonitoring kesiapan kelurahan Kiara dalam mengahadapi perlombaan LRLA tingkat kota serang.

” Hari ini kami tim pembina LRLA tingkat kecamatan walantaka, melaksanakan pemantauan dan monitoring kesiapan kelurahan Kiara dalam mengahadapi perlombaan LRLA tingkat kota serang, disamping itu kami juga memberikan pembinaan, terkait apa yang harus dibenahi, ditambah atau di siapkan dalam memenuhi kriteria penilaian oleh dewan juri perlombaan LRLA tingkat kota serang.” ungkap machfud.

Selanjutnya, Baihaki , kasi trantib kecamatan walantaka, menambah,
masyarakat harus dapat mendukung  program pemerintah kota serang, salah satu nya program LRLA yang merupakan program unggulan pemerintah kota serang, dimana target dalam program ini adalah membangun kesadaran masyarakat kota serang agar lebih peduli terhadap lingkungan terutama terkait kebersihan,kerapihan dan keamanan, membangkitkan kembali semangat gotong royong dan rukun tetangga. imbuh Baihaki.

Sementara, Jado,selaku kepala kelurahan Kiara, sangat mengapresiasi atas kedatangan tim Pembina LRLA Kecamatan Walantaka, dalam rangka memberikan arahan dan motivasi kepada warga Kiara, terkait persiapan perlombaan LRLA tingkat kota serang.

” Saat ini kami kedatangan tim Pembina LRLA Kecamatan Walantaka, Dalam rangka Memonitoring kesiapan kelurahan Kiara dalam mengahadapi perlombaan LRLA tingkat kota serang, disamping itu tim pembina juga memberikan arahan kepada kami dalam mempersiapkan hal-hal yang berkaitan dengan standar penilaian dewan juri perlombaan LRLA tingkat kota serang, tentunya kami bersama warga sangat mengapresiasi.” ucap jadi kepada media.

Tim Pembina LRLA Kecamatan Walantaka, Monitoring kesiapan Kelurahan Kiara Hadapi Perlombaan LRLA

Lebih lanjut, Jado, mengatakan pemerintah kelurahan Kiara bersama warga Kiara akan siap mendukung setiap program pemerintah kota serang, dan kami siap mensukseskan program LRLA, kepada warga Kiara harus saling bahu-membahu dalam mensukseskan program ini.”Tutup jado.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *