Serka Miftah, Babinsa Koramil 0602-02/Kasemen Bantu Pembangunan Mesjid

Penaindonews.com, Kota Serang – Sebagai bentuk kepedulian, Babinsa Koramil 0602-02/Kasemen Kodim 0602/Serang Sersan Kepala (Serka) Miftah, membantu mencari kayu untuk pembangunan Mesjid Baiturohman di wilayah Binaannya, di Kampung Bojong Kelurahan Kasemen Kota Serang Provinsi Banten, Minggu (13/08/2023).

Serka Miftah menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan tersebut, adalah salah satu peran dari seorang Babinsa. Sesuai dengan arahan langsung dari Komandan Koramil (Danramil) 0602-02/Kasemen Lettu Inf Dadan Ramdani. Dalam keadaan dan kondisi apapun Babinsa harus bersama-sama dengan masyarakat, untuk selalu hadir mengatasi setiap kesulitan yang dialami oleh masyarakat.

” Dalam setiap pelaksanaan tugas sebagai prajurit TNI AD yang menjadi Babinsa, tentunya kami selalu berpegang teguh kepada Delapan Wajib TNI dan Perintah Harian Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman,” tegasnya.

” Perintah Harian Kasad tersebut salah satunya yang Kelima, yaitu TNI AD harus hadir ditengah tengah kesulitan masyarakat apapun bentuknya dan senantiasa menjadi solusi,” pungkas Serka Miftah.

Sementara itu, Tokoh Masyarakat Kampung Bojong H. Hilmi menyampaikan ucapan terima kasih, atas kehadiran Babinsa Koramil 0602-02/Kasemen. Karena telah ikut membantu pembangunan Mesjid Baiturohman, dengan berusaha untuk mencari dukungan kayu.

” Tentunya kami tidak bisa membalas kebaikan, dari Babinsa Koramil 0602-02/Kasemen. Do’a kami Semoga Allah SWT akan membalas semuanya, semoga TNI AD selalu jaya dan selalu diberikan kekuatan, dalam pengabdiannya kepada Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

(Pendim 0602/Serang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *