Sat Binmas Polres Lebak Polda Banten berikan Himbauan Prokes dan bagikan masker ke Peserta Vaksinasi massal

Penaindonews.com, Lebak,- Dukung Program Pemerintah dalam Percepatan Penanganan Pandemi Covid-19, Sat Binmas Polres Lebak Polda Banten monitoring Pelaksanaan Vaksinasi dan berikan himbauan tetap menerapkan Prokes ke warga masyarakat Peserta Vaksinasi massal di Areal Stasiun dan Pasar Rangkasbitung, Kabupaten Lebak. Selasa (30/11/2021).

Kegiatan vaksinasi tersebut dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak bersama instansi terkait, melaksanakan vaksinasi serentak di beberapa titik di Areal Wilayah Stasiun dan Pasar Rangkasbitung.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Teddy Rayendra,SIK, M.I.K. melalui Kasat Binmas Iptu Supar, SH mengatakan,
“Personil Sat Binmas Polres Lebak melaksanakan monitoring dan berikan himbauan tetap terapkan protokol kesehatan kepada para peserta vaksinasi massal secara serentak yang diadakan dibeberapa titik oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak bersama instansi terkait,” ujar Supar.

“Kami ingin memastikan kegiatan berjalan dengan lancar dan guna memastikan para peserta tetap menerapkan prokes tetap menjaga jarak, memakai masker guna mencegah penyebaran covid-19,” ungkapnya.

“Dalam kegiatan tersebut kami juga bagikan masker gratis kepada warga masyarakat,” tuturnya.

Sementara Kasihumas Polres Lebak Iptu Jajang Junaedi ditempat terpisah mengajak kepada warga masyarakat untuk ikut mensukseskan vaksinasi,
“Saya mengajak kepada seluruh komponen masyarakat Kabupaten Lebak, untuk bersama-sama mensukseskan Program Pemerintah Vaksinasi Covid-19 dalam percepatan penanganan pandemi Covid-19 dengan mengikuti Vaksinasi,” ajak Jajang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *